Biodata Eneng (Safira Maharani) (Anak Kang Mus)

 Bodata  Nama Lengkap : Shafira Maharani Farsyah Tanggal Lahir : Bandar Lampung, 13 Juli 2001 Asal : Bandar Lampung Kebangsaan : Indonesia Pendidikan : SMPN 36 Bandung, Jalan Lumbung, Caringin (Kelas VIII-F ) Twitter : https://twitter.com/safirafh_ Biografi  Shafira Maharani Farsyah atau yang lebih akrab disapa Shafira Maharani adalah artis muda pendatang baru yang kini mulai menjadi idola baru di dunia hiburan Indonesia. Remaja ini lahir di Bandar Lampung, 13 Juni 2001 silam. Namun sejak ia berusia 5 tahun, ia dan keluarga pindah ke Bandung dan menetap disana.  Shafira kini masih tercatat sebagai siswi kelas VIII-F SMPN 36 Bandung, Jalan Lumbung, Caringin. Sementara sekolah dasar ia tempuh di SDN Tunas Harapan. Saat ini Shafira tinggal di kawasan Perumahan Cibolerang di Blok H.    Nama Shafira mulai dikenal luas di kalangan masyarakat sejak mulai membintangi sinetron produksi MNC Pictures berjudul Preman Pensiun. Dirinya mengaku bahwa ia dapat bermain dalam sinetron tersebut awalnya dengan mengikuti casting di 022 Management. Dan beruntungnya ia mendapat\ kesempatan dan terpilih menjadi salah satu bintang disana.  Dalam Sinteron yang tayang di RCTI ini, Shafira berperan sebagai Eneng. Eneng merupakan anak dari Kang Mus (diperankan Epy Kusnandar) dan Ceu Esih (diperankan Vina). Ia adalah anak satu satunya dari pasangan tersebut.  Diceritakan, ia tinggal bersama keluarganya di sebuah rumah di kawasan Antapani. Selain orangtuanya, di rumah itu juga tinggal neneknya yang biasa dipanggil Emak. Sosok Eneng sendiri dalam sinetron ini digambarkan masih duduk di bangku SMP.

Bodata

Nama Lengkap : Shafira Maharani Farsyah
Tanggal Lahir : Bandar Lampung, 13 Juli 2001
Asal : Bandar Lampung
Kebangsaan : Indonesia
Pendidikan : SMPN 36 Bandung, Jalan Lumbung, Caringin (Kelas VIII-F )
Twitter : https://twitter.com/safirafh_

Biografi

Shafira Maharani Farsyah atau yang lebih akrab disapa Shafira Maharani adalah artis muda
pendatang baru yang kini mulai menjadi idola baru di dunia hiburan Indonesia. Remaja ini lahir di
Bandar Lampung, 13 Juni 2001 silam. Namun sejak ia berusia 5 tahun, ia dan keluarga pindah ke Bandung dan menetap disana.

Shafira kini masih tercatat sebagai siswi kelas VIII-F SMPN 36 Bandung, Jalan Lumbung, Caringin. Sementara sekolah dasar ia tempuh di SDN Tunas Harapan. Saat ini Shafira tinggal di kawasan Perumahan Cibolerang di Blok H.


Nama Shafira mulai dikenal luas di kalangan masyarakat sejak mulai membintangi sinetron produksi MNC Pictures berjudul Preman Pensiun. Dirinya mengaku bahwa ia dapat bermain dalam sinetron tersebut awalnya dengan mengikuti casting di 022 Management. Dan beruntungnya ia mendapat\ kesempatan dan terpilih menjadi salah satu bintang disana.

Dalam Sinteron yang tayang di RCTI ini, Shafira berperan sebagai Eneng. Eneng merupakan anak dari Kang Mus (diperankan Epy Kusnandar) dan Ceu Esih (diperankan Vina). Ia adalah anak satu satunya dari pasangan tersebut.

Diceritakan, ia tinggal bersama keluarganya di sebuah rumah di kawasan Antapani. Selain orangtuanya, di rumah itu juga tinggal neneknya yang biasa dipanggil Emak. Sosok Eneng sendiri dalam sinetron ini digambarkan masih duduk di bangku SMP.

Peran Eneng di sini cukup memberi gambaran terhadap karakter sang ayah, Kang Mus. Kang Mus sangat sayang dan perhatian pada anak perempuan satu-satunya ini. Apalagi anaknya tersebut mulai menginjak usia ABG. Ia sedang mencari identitas diri, makanya banyak keinginan dari mulai ingin HP gaul seperti temannya, berpacaran dengan teman sekolahnya, minta uang jajan lebih, atau pulang sekolah main dulu ke mall bersama teman-temannya.

Sosok Eneng kadang kontra dengan sang ibu, Ceu Esih. Ibu dan anak ini kerap bertengkar karena perbedaan keinginan. Di sinilah peran Kang Mus yang menjadi penengah dan selalu mencoba mengerti akan perkembangan jiwa anaknya.

Shafira yang berasal dari Bandar Lampung ini saat memerankan tokoh Eneng, sudah fasih menggunakan logat Sunda karena memang sudah lama tinggal di Bandung dan bergaul dengan teman-teman sekolahnya yang bisa menggunakan bahasa Sunda.
Saat harus beradegan dengan Ceu Esih dan Kang Mus, awalnya ia merasa gugup dengan kedua seniornya tersebut. Namun, berkat arahan dan bimbingan dari mereka juga, ia kini bisa lepas bermain peran sebagai Eneng. Ia menganggap Ceu Esih dan Kang Mus kini sebagai orangtua sendiri. Pemain berambut panjang ini pun menuturkan bahwa jika dengan pemain lain, Shafira dekat dengan Om Ucup dan Om Ubed. Saat ditanya mengenai harapan ke Preman Pensiun, Shafira berharap agar sinetron Preman Pensiun semakin sukses dan banyak menyaksikan sehingga mendapatkan ratting yang tinggi.

Dalam memenuhi kewajiban pengambilan gambar di tempat syuting, ia harus membagi waktu dengan aktivitas belajarnya di sekolah. Untuk itulah, ia kadang minta izin kepada guru-gurunya untuk tidak mengikuti pelajaran dulu. Untungnya, pihak sekolah SMPN 36 cukup pengertian. Namun syaratnya Shafira tidak boleh ketinggalan pelajaran.

Comments

Silahkan tambahkan komentar Anda